Pengelolaan Perhotelan

TREN ES KRIM MIXUE DI INDONESIA

Author: Mafisa Restami, S.Pd., M.Pd.

Dosen: Pengelolaan Perhotelan

Mixue adalah produk es krim, minuman boba dan teh yang sangat disukai di Indonesia. Masuk Indonesia sejak tahun 2020 dan sampai tahun 2023 tersebar kurang lebih 10.000 gerai. Didirikan di Zhengzhou, Henan, negara China yang didirikan sejak tahun 1997 dimiliki sepenuhnya oleh Zhang bersaudara. Jumlah gerai mixue di China mencapai per tahun 2023 mencapai 21.581 dan beroperasi sedikitnya 12 negara Di Asia Pasifik. Pada tahun 2018, perusahaan mixue pertama kali merambah luar China untuk pertama kalinya ke Vietnam.  Sejak tahun 2020-an, korporasi telah berekspansi ke berbagai negara Asia Tenggara. Di Indonesia, melalui PT Hingsheng Pasific Trading, mixue didirikan dengan lokasi pertama di Mall Cihampelas Walk yang selanjutnya berkembang sampai saat ini.

Bagi masyarakat Indonesia yang mayoritas pemeluk agama Islam, mixue sudah mendapatkan sertifikasi halal dari Kementrian Agama Republik Indonesia. Menerapkan pengembangan bisnis penjualan dengan konsep franchise, mixue mempunyai harga yang cukup terjangkau dan kualitas produk yang baik. Perbandingan harga dan kulaitas produk yang didapatkan sangatlah worth it membidik kelas menengah ke bawah.Membeli es krim mixue dengan harga 8.000 rupiah sudah mendapatkan es krim cone ukuran besar dengan rasa yang memuaskan.

Mempunyai citarasa manis tidak menimbulkan rasa eneg sekaligus rasa susu yang creamy.  Selain produk es krim, mixue juga mempunyai rasa teh yang pekat segar, cocok dinikmati saat cuaca panas. Produk es krim yang dijual berbahan dasar susu memiliki rasa manis, creamy, tekstur lembut namun padat dengan berbagai campuran rasa. Bahan es krim dibuat dengan campuran bahan dari lemak susu, protein dan bahan tambahan. Memberikan varian rasa dan topping yang menarik. Komposisi susu dapat dibedakan berdasarkan persentasu lemak yang diantaranya adalah 6%, 10%, 15% dan 20%. Es krim menggunakan bahan tambahan pengembang dan bahan penstabil. Bahan penstabil pada es krim adalah soda kue (natrium bikarbonat) yang bertujuan untuk menambah volume dan meringankan tekstur es krim. Fungsi lain bahan penstabil yaitu menambah kelembutan produk es krim dan mencegah terbentuknya kristal sehingga memberikan ketahanan es krim agar tidak mudah meleleh.

Kriteria hasil es krim harus mampu memenuhi sifat fisik yang meliputi overrun, resistensi pelelehan, dan warna, aroma, sifat kimia yang meliputi total padatan es krim, aktivitas antioksidan dan sifat organoleptik. Nilai overrun es krim merupakan nilai selisih antara volume adonan es krim dengan volume es krim setelah dilakukan pembekuan dan pengocokan. Overrun adalah pengembangan volume es krim yang disebabkan karena adanya udara yang terperangkap dalam es krim akibat proses pengocokan. Resistensi pelelehan merupakan besarnya waktu yang dibutuhkan es krim untuk meleleh secara sempurna di suhu ruang. Resistensi pelelehan es krim dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya oleh bahan – bahan tambahan yang digunakan dalam pembuatan es krim. Total padatan merupakan total seluruh komponen padatan yang ada didalam suatu bahan pangan, antara lain protein, lemak, dan karbohidrat. Antioksidan adalah substansi nutrisi maupun non-nutrisi yang terkandung dalam bahan pangan, yang mampu mencegah atau memperlambat terjadinya kerusakan oksidatif dalam tubuh. Warna yang dihasilkan es krim dipengaruhi oleh jumlah bahan campuran ataupun pewarna. Aroma es krim beraroma susu yang menjadi bahan baku pembuatannya, jika terdapat bahan-bahan campuran (strawberry, pisang, coklat, dll) maka, aroma susu akan campur dengan bahan tambahan tersebut. Es krim memiliki tekstur yang lembut dan tidak terlalu padat.

Daftar Pustaka

Amen, Octaviannus, et.al. (2021). Penjaminan Mutu dan Kehalalan Produk Olahan Susu. Jurnal Ilmiah Pangan Halal, Vol. 2 No.1. (https://ojs.unida.ac.id/JIPH/article/view/4424).

Ainiyah, Mat’atul, et.al. (2023). Pengaruh Sertifikasi Halal dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian (Studi kasusu pada Ice Cream Mixue Ciceri Kota Serang). Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi, Vol 1, No 1. ISSN :2986-609X.  http://jurnal.anfa.co.id/index.php/mufakat.

Najla, et.al. (2022). Strategi Mempertahankan Usaha Franchise pada Minuman Mixue di Indonesia. Journal of Business Finance and Economic, vol 3 No.2. P-ISSN:2746-6906 E-ISSN: 2746-6914.

Suprapto, Yandi. (2023). Integrasi Model Bisnis Franchise MXBC dan Peluang Ekspansi ke Kawasan Asia Timur Tengah. Journal of Management & Business, Vol 6, Issue 1. ISSN : 2598-831X (Print) and ISSN : 2598-8301 (Online).

Suryaningtyas, et.al. (2023). Pengaruh Harga, Brand Image dan Product Quality Terhadap Pembelian Ulang Ice Cream Mixue. E-Jurnal Riset Manajemen, Vol 12 No.01. ISSN : 2302-7061.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *